Perempuan Harus Jadi Motor Penggerak Pembangunan Daerah

  • Share
Perempuan Harus Jadi Motor Penggerak Pembangunan Daerah


Usai dikukuhkan sebagai Bunda Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Kabupaten Jember, Ning Ghyta Eka Puspita langsung memaparkan program strategisnya. Ia mengajak seluruh perempuan di Jember, mulai dari pengurus PKK, kader Posyandu hingga Bunda PAUD Kecamatan, untuk berperan aktif dalam menyongsong pembangunan daerah.

Pengukuhan Bunda PAUD Kabupaten Jember dilakukan langsung oleh Bupati Jember, Muhammad Fawait, S.E., M.Sc., di Pendopo Wahyawibawagraha pada Senin (15/9/2025). Acara penuh khidmat itu juga dirangkai dengan pelantikan 29 ketua Tim Penggerak (TP) PKK Kecamatan, ketua tim pembina Posyandu, serta Bunda PAUD Kecamatan se-Kabupaten Jember.

Dalam sambutannya, Bupati yang akrab disapa Gus Fawait itu menegaskan bahwa PKK, Posyandu, dan PAUD merupakan tiga pilar penting yang saling berkaitan erat.
“Dengan bersinergi kuat, kita bisa membangun generasi emas Jember yang sehat, cerdas, dan berkarakter,” tegas Gus Fawait.

Sementara itu, Ning Ghyta menekankan pentingnya kiprah perempuan dalam mendukung pembangunan daerah. Menurutnya, wilayah Jember yang merupakan kabupaten terluas ketiga di Jawa Timur menyimpan banyak potensi besar, mulai dari pertanian, perkebunan, pariwisata hingga pendidikan. Namun, ia menilai potensi tersebut belum sepenuhnya terkelola dengan maksimal.

“Di sinilah peran perempuan bisa hadir untuk melengkapi dan menyempurnakan langkah pemerintah. Ayo seluruh pengurus PKK, kader Posyandu, serta Bunda PAUD Kecamatan menjadi motor penggerak perubahan di tengah masyarakat,” ajaknya.

Ia juga menegaskan bahwa Jember memiliki peluang besar untuk melesat lebih maju dibanding daerah lain, meski tantangan yang dihadapi juga tidak kecil.
“Mari kita hadapi bersama dengan bersinergi, dengan cinta untuk Jember yang lebih sejahtera dan maju,” pungkas Ning Ghyta.

ikuti terus update berita rmoljatim di
google news

Baca Juga:  Mengenal Trading Halt, Apa Bedanya Dengan Suspensi Saham?



Source link

  • Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *